Pumutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Triwulan II KPU Kabupaten Bandung Barat



Selasa 29 Juni 2021 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat menyelenggarakan Rapat Koordinasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) teiwulan II bulan Juni 2021 secara online meeting, Rakor DPB triwulan II ini dihadiri oleh Kapolres Cimahi, Dandim0609/Cimahi, Bakesbangpol, Kemenag, Bawaslu KBB serta Partai Politik lingkup Kabupaten Bandung Barat.

Rakor DPB diawali pembukaan oleh Ketua KPU Kabupaten Bandung Barat, Adie Saputro yang selanjutnya diteruskan dengan pemaparan hal-hal pokok dalam proses pemutakhiran data pemilih triwulan II yang disampaikan oleh M. Yuga Wira Praja selaku komisioner Divisi Program Data dan Informasi.

Selain tanggapan masyarakat data DPB merupakan hasil koordinasi antara KPU Kabupaten Bandung Barat dengan pemangku kepentingan lainnya. Kami tentunya mengharapkan peran aktif dari para pemangku kepentingan lainnya guna termutakhirkannya Data Pemilih Berkelanjutan ini, pungkas Yuga di kantor KPU KBB.

Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) periode Juni 2021 ini, KPU KBB telah mengesahkannya melalui Berita Acara bernomor 16/PL-BA/3217/KPU-Kab/VI/2021 dengan total jumlah pemilih sebanyak 1.207.657 orang pemilih yang terdiri dari pemilih laki-laki sebanyak 608.032 orang dan pemilih Perempuan berjumlah 599.625 orang.

Berikut adalah infografis Daftar Pemilih Berkelanjutan Periode Bulan Juni 2021 atau DPB Triwulan II tahun 2021 KPU Kabupaten Bandung Barat.


Warga masyarakat Kabupaten Bandung Barat yang sudah berusia 17 tahun yang belum terdaftar sebagai Pemilih, ingin Memperbaharui/Memperbaiki identitas Daftar Pemilih, silahkan mengisi formulir melalui Link : bit.ly/DPBKBB2021

0 Response to "Pumutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Triwulan II KPU Kabupaten Bandung Barat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel